Bupati Pantau UN SMA & SMK di wilayah Banyumas Bagian Barat

Kabupaten Banyumas

Bupati Banyumas Ir. H. Achmad Husain bersama dengan Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Kantor Kementrian Agama serta beberpa pejabat di Dinas Pendidikan, Senin (14/4) kemarin memantau pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di 4 Sekolah di Wilayah Kabuapten Banyumas Bagian Barat yaitu  di SMK Karya Teknologi 2, SMK Wijayakusuma, SMA N dan Madrasah Aliyah Al Falah yang  kesemuanya berada di wilayah Kecamatan Jatilawang.

dari hasil Pemantauan pertama  di SMK Karya Teknologi 2  Jatilawang dari 307 siswa yang mengikuti UN terdiri dari jurusan Analisis kesehatan 149 siswa dan Farmasi 168 siswa hadir seluruhnya dan di SMK Wijayakusuma 293 siswa yang mengikuti UN terdiri dari jurusan multimedia 42 siswa, Akutansi 154 siswa dan Jurusan administrasi 97 siswa juga hadir secara keseluruhan.

di SMA N Jatilawang dari 253 siswa terdiri dari jurusan IPA 136 siswa dan IPS 117 siswa hadir secara keseluruhan,  serta di Madrasah Aliyah (MA) Al Falah Tinggarjaya jatilawang dari 65 siswa yang mengikuti UN terdiri dari jurusan IPA 24 Siswa dan IPS 41 siswa juga hadir lengkap.

" secara umum pelaksanaan UN SMA/SMK di lokasi pemantauan berjalan dengan lancar, seluruh ruangan untuk lokasi ujian juga sangat memadai dan representatif bahkan ada yang sekolah yang ruangan belajarnya ber AC yaitu di SMK Karya Teknologi dan setiap ruangan hanya ditempati maksimal 20 siswa sehingga nyaman untuk pelaksanakan ujian" jelas Husain

Husain juga menjelaskan, untuk pelaksanaan UN di Kabupaten Banyumas pemkab melalui Dinas pendidikan telah menyiapkan berbagai sarana dan prasarana serta mekanisme pendistribusan soal Ujian dengan baik, sehingga sampai dengan hari pertama senin 14 April 2014 tidak ada laporan terjadinya kendala dalam pelaksanaan ujian.

Husain berharap, seluruh siswa yang mengikuti UN bisa lulus seluruhnya tidak ada yang tertinggal dan meminta kepada seluruh sekolahan untuk bisa menfasilitasi dengan maksimal sehingga selama pelaksanaan ujian siswa merasa nyaman.

Senada disampaikan Kepala Dindik Drs. Purwadi Santoso, M.Hum  mengatakan Pelaksanaan UN hari pertama secara umum berjalan dengan lancar baik dari distribusi soal dan lembar jawaban UN, pengawas dan pemantaun UN semuanya berjalan dengan lancar.

Dari  17.235 siswa SMA/SMK se Kabupaten Banyumas  yang berasal dari 110 SMA/SMK  terdiri dari  32 SMA N/S, 15 MAN/S, 62 SMK N/S dan 1 SMA LB serta menempati 944 ruang yang digunakan untuk lokasi tempat ujian dengan kapasitas 1 ruangan maksimal 20 siswa dengan melibatkan 1.888 pengawas ruang dan 134 pengawas Satuan Pendidikan dari Perguruan Tinggi Negeri maupun swasta di Kabupaten Banyumas akan mendukung untuk kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan UN SMA/SMK tahun ini.

Purwadi menambahkan, UN utama untuk SMA/MA, SMK, SMALB akan berlangsung selama 3 hari yaitu Senin  s.d Rabu 14 s.d 16 April 2014 mulai puluk 07.30 WIB s.d 09.30  WIB untuk SMK,  dan 07.30 WIB s.d 12.30 WIB untuk SMA/MA dan Ujian susulan akan dilaksanakan pada hari selasa s.d Kamis tanggal 22 s.d 24 April 2014  bagi siswa yang berhalangan melaksanakan ujian pada waktu utama.

Terkait dengan mekanisme pendistribusian soal UN, Purwadi menjelaskan, mekanisme Penggandaan dan distribusi bahan UN dilaksanakan dengan sistem regional yang diatur dengan POS Pencetakan dan Pendidistribusian Bahan UN yang ditetapkan oleh Balitbang Kemdikbud

Pendistribusian bahan UN SMA/MA, SMALB, SMK dan Program Paket C dilakukan oleh percetakan di bawah koordinasi Panitia Regional, Pelaksana UN Tingkat Provinsi, Pelaksana UN Tingkat Kabupaten/Kota, dan diawasi oleh Perguruan Tinggi dan Polri

" Pendistribusian naskah dilaksanakan secara berjenjang dari tingkat Provinsi pada H-2 sudah sampai di gudang transit penyimpanan naskah UN di Dinas Pendidikan kabupaten Banyumas untuk selanjutnya didistribusikan pada titik simpan terakhir di masing-masing lokasi Ujian pada H-1 "imbuhnya

sementara Kepala SMK Karya Teknologi 2  Taefur S.Ag, kepala SMK Wijayakusuma Drs.H Sobar, kepala SMA N  Jatilawang Drs. Ananto Nur Semedi dan MA Al Falah H. Amin Mahmud, S.Pd. mengatakan, dalam mempersiapkan UN siswa telah dibekali dengan kegiatan Try out, intensifikasi/pengayaan pelajaran yang dilaksanakan 3 bulan sebelum UN serta refleksi dan kegiatan doa bersama untuk permohonan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kesehatan, kelancaran dan keberhasilan dalam menempuh UN.

Foto Terkait Pantauan UN 2014

Sumber : Bagian Humas dan Protokol Setda Kabupaten Banyumas


15 04 2014 08:23:56