Kegiatan masyarakat

Kabupaten Banyumas

 

Minggu ,13 Januari 2013.secara umum di Desa Karangnanas melaksanakan kegiatan gotong royong penataan lingkungan.karena hal tersebut sudah menjadi tradisi dimana sehabis pertemuan rutin ke Rtan diadakan kegiatan bersih lingkungan. Apalagi ada beberapa yang menerima bantuan dana dari APBD Kabupaten ( Dana Aspirasi Dewan )untuk sarana lingkungan sehingga masyarakat secara suka rela mengadakan kegiatan untuk menyelesaikan pembangunan lingkungan masing-masing .Diantara wilayah/RT yangmenerima dana tersebut adalah: diwilayah dusun I ada 2 Rtwilayah dusun II 2 RT dan diwilayah Dusun III ada 4 RT yangsemua dialokasikan untuk sarana jalan.

Dihari Minggu ini pula di lingkungan RW III Dusun I Desa Karangnanas mengadakan tasyakuran bersama dalam rangka telah diselesaikannya pengaspalan di Jalan Rosalina yang merupakan jalan satu-satunya akses jalan yang menghubungkan antara R T 06 RT 3 dan RT 04 diwilayah RW III sehingga warga sangat antusias dan merasa bersyukur bahwa jalan yang mereka miliki telah teraspal dalam acara tasyakuran tersebut di hadiri oleh Kepala desa beserta perangkatnya dan juga di hadiri oleh Bapak Bambang Pujianto BE selaku anggota DPRD Kabupaten Banyumas yang selama ini selalu membantu  dan memperjuangkan aspirasi masyarakat dalam hal pembangunan. Dalam kesempatan tersebut warga menyampaikan terima kasih kepada bapak Bambang Pujianto dan berharap dapat selalu membantu kegiatan Pembangunan di Desa Karangnanas karena Desa Karangnanas merupakan sebuah Desa yang sangat luas dan cukup banyak Penduduknya


16 01 2013 09:26:3